Rajin Shalat Kok Tetap Miskin? Ini Kesalahannya! Apakah kamu termasuk?

Rajin Shalat Kok Tetap Miskin? Ini Kesalahannya! Apakah kamu termasuk?

Shalat merupakan rukun Islam yang wajib dilaksanakan oleh seluruh umat muslim di dunia. Umat muslim diwajibkan untuk menunaikan shalat 5 kali dalam sehari, yakni subuh, zuhur, asar, magrib, dan isya. Meskipun nyatanya masih banyak orang yang enggan untuk melakukan shalat—bahkan ada yang tidak pernah sama sekali—ia tetap saja makmur, bahkan kaya raya. Kok bisa ya?

Memang kita mengetahui bahwa Allah Swt. adalah Tuhan Maha Adil, tetapi mengapa bisa Allah tetap memberikan rezekinya kepada orang yang jarang shalat bahkan tidak pernah sama sekali? Sedangkan yang rajin shalat namun tetap saja miskin, apakah Allah salah memberi?



Dilansir dari ceramah K.H. Zainuddin MZ, dalam akun Ceramah Islami di YouTube, ditegaskan bahwa keimanan tidak bisa dikaitkan dengan kaya atau miskinnya seseorang. Dan syarat untuk jadi kaya itu bukan salat melainkan bekerja. Hal tersebut karena Allah Maha Adil menurunkan rezekinya ke bumi untuk dicari oleh semua manusia yang berusaha. Jika hanya shalat saja dan tidak bekerja, kapan bisa kayanya?

Namun jika seseorang memiliki kekayaan yang banyak tetapi ia tidak pernah shalat dan beribadah kepada Allah, maka ia telah terperangkap ke dalam jebakan yang berupa rezeki dan nikmat dari Allah SWT. 
Hal ini berdasarkan hadis Rasulullah yang berbunyi sebagai berikut.



"Bila kamu melihat Allah memberi pada hamba dari (perkara) dunia yang diinginkannya, padahal dia terus berada dalam kemaksiatan kepada-Nya, maka (ketahuilah) bahwa hal itu adalah istidraj (jebakan berupa nikmat yang disegerakan) dari Allah Swt." (HR. Ahmad)

Berbeda dengan orang yang rajin salat dan juga berusaha tapi tetap saja miskin itu secara tidak langsung Allah telah memberikan karunia kepadanya berupa harta jangka panjang di akhirat kelak karena kekayaan seseorang di dunia bukanlah standar sayang Allah kepada hamba-Nya. Jika kekayaan merupakan standar sayang Allah kepada hamba-Nya, tentu saja bukan Nabi Muhammad yang paling disayangi Allah, melainkan Karun yang hartanya tertimbun di mana-mana.

INGAT! Hidup di dunia hanya sementara, buat apa kaya di dunia tapi di akhirat menderita? Namun sebagai umat muslim, alangkah lebih baik lagi jika kita bekerja dan mencari rezeki yang halal dengan bekerja dan menghasilkan uang, maka semakin banyak juga harta yang bisa kita sedekahkan untuk membantu sesama. 
Tetapi  jangan iri dengan rezeki orang, syukurilah rezeki kita saat ini. Semoga Allah Swt. memberkahi. Aamiin. 

Read More
Setiap hari manusia ditatap 70 kali oleh malaikat maut?

Setiap hari manusia ditatap 70 kali oleh malaikat maut?

NGERI! Setiap Harinya, Manusia Ditatap 70 Kali oleh Malaikat Maut?
Malaikat maut atau Izrail adalah malaikat utusan Allah yang menerima tugas sebagai pencabut nyawa atau ruh semua manusia, termasuk seluruh makhluk hidup lain.

Meskipun malaikat, Allah juga menganugerahkannya sifat di mana dia bisa menjadi sangat kasar tatkala sedang mencabut ruh orang fasik atau kafir.

Tahukah sobat muslim malaikat Izrail menolehkan pandangan dan menatap semua wajah manusia tidak kurang 70 kali sehari? Mengapa bisa? Itu karena malaikat maut merasa kasihan pada orang-orang yang masih berbuat zalim dan merusak, sedang dia tidak tahu bahwa ajalnya amatlah dekat.
Dilansir dari ceramah Ustaz Khalid Basamalah di akun Dakwah Kajian Islam di Youtube, ia mengatakan bahwa diriwayatkan dari Abdullah bin Abbas ra., Rasulullah saw. bersabda sebagai berikut.

"Sungguh, malaikat maut itu menatap kepada wajah seluruh manusia 70 kali dalam sehari. Ketika Izrail menatap wajah seseorang dan mendapati dia sedang tertawa terbahak-bahak maka malaikat maut berkata, 'Aku sungguh heran dengan orang ini, aku hanya menunggu perintah Allah untuk mencabut nyawanya yang sangat sebentar, tetapi dia masih sibuk tertawa dan berhura-hura.'"

Coba kita perhatikan:
1 hari=24 jam=1440 menit. 1440 menit/70 kali malaikat melihat kita= 20.571 menit.
Itu berarti Sang pencabut nyawa menziarahi kita setiap 21 menit.

Maka, mulai dari sekarang hendaklah kita menjaga apa yang kita lakukan dan memperbaiki diri karena hadis di atas merupakan peringatan secara tidak langsung untuk terus mengingat pada kematian. Wallahualam.
Read More
Jus ini akan diberikan pada penghuni neraka. Enak gak ya?

Jus ini akan diberikan pada penghuni neraka. Enak gak ya?

Berbagai kenikmatan akan didapatkan mereka para penghuni surga. Berbagai santapan lezat, serta kenikmatan lainnya.

Namun hal sebaliknya yang akan didaptkan oleh para penduduk neraka. Yaitu santapan dan minuman jus yang berupa siksaan juga.

Jus Ini Akan Diberikan Khusus Kepada Penghuni Neraka, Enak Gak Ya?














Allah Swt. berfirman, 
"Kemudian sesungguhnya kamu, hai orang yang sesat lagi mendustakan, benar-benar akan memakan pohon zaqqum, dan akan memenuhi perutmu dengannya. Sesudah itu kamu akan meminum air yang sangat panas. Maka kamu minum seperti unta yang sangat kehausan. Itulah hidangan untuk mereka pada hari pembalasan." (QS. Al-Waqi’ah: 51-56)

Itulah santapan lezat bagi penduduk neraka, yaitu makanan dari pohon zaqqum. Pohon zaqqum ini adalah pohon yang buahnya berduri dan sangat tidak enak, akarnya berada pada dasar neraka dan mereka yang kelaparan tidak punya pilihan lain kecuali memakannya. Dan jika mereka kehausan, maka mereka akan diberi air panas sebagai minumannya.

Dilansir dari islamqa.info, ternyata masih ada santapan lain yang akan diberikan kepada penghuni neraka, yakni sebuah jus. Wah, tapi kira-kira enak nggak ya?


Dari Abdullah bin Amr, Rasulullah saw. bersabda, 
“Barangsiapa minum alkohol dan mabuk, doanya tidak akan diterima selama empat puluh hari. Dan jika dia mati, dia akan masuk neraka. Tapi jika dia bertobat, Allah akan menerima pertobatannya. Namun jika telah sampai tiga kali dan dia ingin melakukannya lagi, maka Allah akan memberinya minum dari lumpur khabaal pada hari kiamat." Para sahabat pun bertanya, “Wahai Rasulullah, apakah lumpur khabaal itu?” Rasulullah menjawab “Jus orang-orang neraka.” (HR. Ibnu Majah)

Naudzubillah. Ternyata jus orang-orang neraka itu adalah minuman yang terbuat dari lumpur khabaal yang pastinya sangat panas dan tidak enak. Dan jus tersebut akan diberikan kepada orang yang selalu mengonsumsi minuman keras atau alkohol tanpa henti. 
Read More